Pramoedya.id: PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menghadirkan kemudahan bagi masyarakat yang ingin menabung emas. Kini, nasabah dapat memulai investasi emas hanya dengan Rp10.000 melalui aplikasi BRImo.
Regional Funding dan Transaction Banking Head BRI, Dodi Muhammad Reza, mengatakan bahwa BRImo semakin mempermudah transaksi keuangan masyarakat, termasuk dalam menabung emas.
Aplikasi ini telah terhubung dengan layanan Pegadaian, sehingga memungkinkan transaksi jual beli emas secara real-time, autodebet, serta pemantauan transaksi dan pencetakan emas.
“Sangat mudah dan praktis, cukup dalam satu genggaman semua transaksi bisa dilakukan. Ini merupakan langkah konkret BRI untuk memberikan kenyamanan kepada konsumen,” kata Dodi dalam keterangannya.
Tak hanya untuk investasi emas, BRImo juga menawarkan berbagai layanan perbankan lainnya, seperti tarik dan setor tunai, pembayaran tagihan, top-up e-wallet, serta transaksi jasa seperti pembayaran listrik, air, asuransi, cicilan, kartu kredit, hingga BPJS.
Nasabah juga bisa membeli tiket perjalanan, voucher gim, hingga tiket pertandingan BRI Liga 1 melalui BRImo. Untuk kebutuhan investasi, aplikasi ini mendukung pembelian Surat Berharga Negara (SBN) Ritel serta fitur Manajemen Keuangan Pribadi (PFM) yang membantu pengguna dalam mengelola keuangan secara lebih efektif.
Selain itu, BRImo memudahkan registrasi internet banking, pembelian tiket transportasi secara elektronik, serta top-up berbagai layanan streaming seperti Mola TV, Vidio, Viu, WeTV, Spotify, dan YouTube Premium. Nasabah juga dapat memanfaatkan kartu debit virtual untuk transaksi online tanpa perlu kartu fisik.
“Jadi sangat mudah sekali dengan BRImo untuk melakukan transaksi keuangan dan pembayaran,” tutupnya. (*)