Rektor Kukuhkan 298 Guru Profesional PPG PAI

- Editor

Sabtu, 19 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rektor UIN RIL ketika mengukuhkan.

Rektor UIN RIL ketika mengukuhkan.

Pramoedya.id: Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) mengukuhkan 298 Guru Profesional Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pendidikan Agama Islam (PAI) Batch 2 (KI dan K2) Tahun 2024. Prosesi berlangsung di Gedung Serba Guna KH Ahmad Hanafiah UIN RIL, Sabtu (19/7/2025).

Rektor UIN Raden Intan Lampung, Wan Jamaluddin, menyampaikan selamat kepada para guru yang kini resmi menyandang status profesional dan mengantongi sertifikat pendidik dari UIN RIL. Ia juga berterima kasih kepada Dinas Pendidikan Provinsi dan Kabupaten, Kanwil Kemenag Lampung, serta pimpinan Baznas yang telah “berijtihad” membantu pemerintah menyiapkan guru profesional.

“Ketua Baznas Lampung Tengah, Way Kanan beserta jajarannya, dan seluruh kita semua yang hadir hari ini layak bersyukur dan berterima kasih dengan ijtihad itu,” ujar Wan.

Ia juga mengapresiasi LPTK di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) yang telah berjibaku bersama wali kelas, dosen, guru pamong, dan semua pihak.

Dalam laporannya, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Nirva Diana, menyampaikan, 298 mahasiswa dinyatakan lulus dengan predikat membanggakan, hampir 100 persen.

“Ada dua orang peserta tidak mengikuti ujian akhir karena mengundurkan diri sebelum ujian, sehingga secara teknis tidak 100 persen, namun dapat dikatakan meluluskan 100 persen guru profesional,” paparnya.

Para peserta berasal dari Kabupaten Lampung Tengah dan Kabupaten Way Kanan. Pendidikan yang mereka jalani mencakup pendalaman materi, lokakarya, peer teaching, uji komprehensif, praktik pengalaman lapangan, Uji Kinerja (UKIN), dan Uji Pengetahuan (UP).

Nirva menjelaskan, tingginya tingkat kelulusan mencerminkan kerja keras mahasiswa, dosen, guru pamong, serta seluruh pihak terlibat. Ia juga mengapresiasi Baznas Lampung Tengah dan Way Kanan yang membantu guru mengikuti PPG.

“Kita apresiasi pokonya,” tutupnya.

Untuk diketahu, acara ini dihadiri Kabid PAPKI Kanwil Kemenag Provinsi Lampung, Kepala Kemenag Kabupaten Way Kanan dan Lampung Tengah, Ketua Baznas Way Kanan dan Lampung Tengah, para wakil dekan, dosen PPG, guru pamong PPG, serta wali kelas PPG. (Rilis/*)

Berita Terkait

Hari Santri, UIN RIL Berduka untuk Sidoarjo dan Soroti Peran Santri Global  
Wagub Jihan Ajak Mahasiswa UIN RIL Jadi Da’i Digital
UIN RIL Terima Kunjungan Pelajar Thailand, Pamer Peringkat Kampus Hijau
Menginspirasi: Supron Ridisno, Difabel Netra Raih Disertasi Terbaik UIN RIL
UIN RIL Wisuda 1.587 Alumni, Rektor: Jadilah Pelaku Perubahan, Bukan Korban Disrupsi AI
Disdikbud Lampung: Kekerasan di Sekolah Tidak Benar, Tapi Guru Harus Dilindungi
UIN RIL Incar Rujukan Internasional  
UIN RIL Diminta Konsisten Jaga Lingkungan

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 07:53 WIB

Hari Santri, UIN RIL Berduka untuk Sidoarjo dan Soroti Peran Santri Global  

Senin, 20 Oktober 2025 - 19:43 WIB

Wagub Jihan Ajak Mahasiswa UIN RIL Jadi Da’i Digital

Jumat, 17 Oktober 2025 - 18:37 WIB

UIN RIL Terima Kunjungan Pelajar Thailand, Pamer Peringkat Kampus Hijau

Jumat, 17 Oktober 2025 - 18:33 WIB

Menginspirasi: Supron Ridisno, Difabel Netra Raih Disertasi Terbaik UIN RIL

Jumat, 17 Oktober 2025 - 18:25 WIB

UIN RIL Wisuda 1.587 Alumni, Rektor: Jadilah Pelaku Perubahan, Bukan Korban Disrupsi AI

Berita Terbaru

Bandarlampung

Bantah Keluarkan Siswi Viral, Sekolah Sebut Gina Pindah ke Pondok

Kamis, 23 Okt 2025 - 07:46 WIB

Lampung

BRI Kalianda Bantah Tudingan Penyaluran KUR Tak Tepat

Rabu, 22 Okt 2025 - 15:26 WIB

News

UIN RIL Buka Peluang Kuliah ke Taiwan

Rabu, 22 Okt 2025 - 11:12 WIB

Bandarlampung

Gina Selalu Didampingi, Pemkot Janji Bantu Kejar Paket B

Rabu, 22 Okt 2025 - 07:48 WIB